
TBNews Mukomuko Kepala Kepolisian Resor Mukomuko AKBP Nuswanto, S.H., S.I.K., M.H diberikan Kejutan atau surprise oleh Anggota bersama Ketua Cabang Bhayangkari dihari ulang tahunnya Ke-44 tahun, Pada saat selesai melaksanakan pengecekan Gudang Logistik Kpud Mukomuko , Kamis (9/11/2023).
Perencanaan kegiatan ulang tahun Kapolres Mukomuko sudah diatur segalanya oleh Waka Polres Mukomuko Kompol Ahmad Musrin Musni,S.H, S.I.K bersama Ketua Bhayangkari Cabang Mukomuko Ny. Steva Nuswanto dan para Perwira untuk memberikan Kejutan kepada Bapak Kapolres Mukomuko diacara ulang tahunnya tanpa diberitahukan sebelumnya.
Lima menit kemudian Dandim 0428/Mukomuko Letkol Inf Andri Suratman bersama Rombongan Secara tiba-tiba mendatangi Mapolres Mukomuko memberikan kejutan Ucapan Selamat Kepada Kapolres Mukomuko sambil membawakan Kue Tar dan Nasi Tumpeng.
Diawali dengan ucapan selamat ulang tahun yang berlanjut dengan peniupan lilin ulang tahun serta pemotongan kue sambil menyanyikan secara bersama-sama lagu selamat ulang tahun Ciptaan Mas Azis.Ms Jamrud.
Dandim 0428/Mukomuko menyampaikan bahwa dirinya dan jajarannya memang sengaja datang untuk memberikan surprise di hari ulang tahun Kapolres yang ke 44 tahun.
“Saya ucapkan selamat ulang tahun yang ke 44, semoga panjang umur, sehat selalu, diberikan rezeki dan lancar karirnya dalam mengemban amanah,” ujarnya.
Sementara itu Kapolres Mukomuko AKBP Nuswanto, S.H., S.I.K., M.H dengan Rasa Harunya dan bahagianya, tidak bisa lagi terucap banyak dengan kata-kata, hanya bisa mengucapkan terima kasih Dandim 0428/Mukomuko beserta jajarannya atas kejutan yang sangat istimewa dan Luar biasa ini.
LEAVE A REPLY